Karo, Surakaro.com,- Koramil 09 Lau Baleng Kodim 0205 Tanah Karo menghadiri undangan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Jami Lau Baleng kecamatan Lau Baleng, Senin (16/09/2024) pagi.
Menurut Babinsa Koramil 09 Lau Baleng Sertu Jemarin, kegiatan berlangsung lancar dan aman. Kegiatan ini juga sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat.
“Saat ini kita sedang giat undangan Maulid Nabi Muhammad SAW Dan kegiatan berjalan aman dan lancar,” Terangnya.
Lanjutnya dirinya menjelaskan pengamanan ini dilakukan agar masyarakat yang sedang melaksanakan kegiatan merasa aman dan nyaman dari gangguan kamtibmas.
“Kita laksanakan pengamanan ini agar masyarakat merasa aman dan nyaman,” Jelasnya.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh
Kapolsek Mardingding diwakili Aiptu Eddy Depari, Camat Lau Baleng di wakili pak Rulianto Ritonga, Ustad Dr Winda Kustuawan MA, Ketua KUA sekaligus ketua panitia pengurus masjid Jami Lau Baleng, Tokoh Adat & Tokoh Agama, dan Masyarakat se kecamatan Lau Baleng. Dan berlangsung dengan aman dan lancar. (Tim)